Pencemaran Lingkungan - IPA SMP Kelas 7
Latihan soal pilihan ganda Pencemaran Lingkungan - IPA SMP Kelas 7 dan kunci jawaban.
Preview 10 soal pertama:
Di desa Mugijaya banyak dibangun pabrik tapioka yang mengolah ubi kayu menjadi tepung. Limbah dari pabrik tapioka tersebut dibuang di sekitar pabrik sehingga mencemari lingkkungan dan menimbulkan bau yang menyengat. Upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi limbah tersebut adalah…
A. membuang limbah di tanah lapang yang jauh dari pemukiman
B. menambahkan zat kimia ke dalam limbah agar tidak bau
C. menutup pabrik tapioka di desa tersebut
D. mengolah limbah menjadi makanan ternak
Jawaban:
Dampak yang ditimbulkan pertumbuhan penduduk terhadap lingkungan berdasarkan grafik tersebut adalah…
A. pencemaran lingkungan menurun
B. ketersediaan O2 meningkat
C. ketersediaan CO2 menurun
D. ketersediaan O2 menurun
Jawaban:
Limbah rumah tangga sukar terurai oleh lingkungan adalah ….
A. plastik, kaca, karet
B. karet, dedaunan, kaca
C. kaca, plastik, kertas
D. kulit buah, besi, plastik
Jawaban:
Cermati beberapa upaya untuk mengatasi pencemaran berikut ini.
1) Tidak menggunakan pupuk buatan secara berlebihan
2) Tidak membuang limbah rumah tangga langsung ke sungai
3) Limbah cair pabrik harus diolah terlebih dahulu sebelum dibuang ke sungai
4) Limbah infeksius yang berasal dari rumah sakit harus diolah terlebih dahulu sebelum dibuang ke sungai
5) Saat musim hujan tidak perlu melakukan banyak pemupukan agar pupuk tidak hanyut terbawa air
Upaya mengatasi pencemaran air yang mengakibatkan tumbuhan air tumbuh dengan cepat sehingga merugikan terdapat pada nomor… .
A. 1) dan 5)
B. 2) dan 3)
C. 3) dan 4)
D. 4) dan 5)
Jawaban:
Zat yang menyebabkan pencemaran udara adalah ….
A. sampah
B. asap kendaraan
C. detergen
D. minyak
Jawaban:
Limbah yang menyebabkan polusi disebut ….
A. polutan
B. efek rumah kaca
C. salinitas
D. toksisitas
Jawaban:
Pengolahan limbah hasil aktivitas suatu industri sangat diperlukan. Pengolahan limbah ini bertujuan agar . . . .
A. limbah menjadi asam sehingga dapat digunakan sebagai media bakteri
B. limbah menjadi netral, sehingga tidak berbahaya jika dibuang
C. limbah terurai dan dapat musnah dengan sendirinya
D. limbah dapat berubah menjadi bahan mentah yang dapat dimanfaatkan
Jawaban:
Jumlah kendaraan bermotor di jalan raya yang semakin banyak akan meningkatkan terjadinya pencemaran udara. Upaya yang paling tepat untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah…
A. mengganti bahan bakar fosil dengan bahan bakar ramah lingkungan
B. mengurangi subsidi bahan bakar kendaraan bermotor
C. mengganti kendaraan bermotor dengan sepeda
D. mengurangi jumlah kendaraan bermotor
Jawaban:
Di kota Indah terjadi peiningkatan jumlah penduduk seperti grafik di atas. Dampak ekologis yang akan terjadi pada kota tersebut 10 tahun kedepan adalah…
A. jumlah pohon semakin meningkat
B. pencemaran udara akan menurun
C. ketersediaan air bersih menurun
D. jumlah ruang bersih meningkat
Jawaban:
Indonesia merupakan negara dengan lautan yang luas. Hal ini juga tidak lepas dari pencemaran air yang dapat terjadi karena tumpahan minyak bumi berasal dari kapal tanker pembawa minyak bumi yang tenggelam atau bocor. Air laut akan bercampur dengan minyak sehingga air laut akan menjadi berubah warna. Pencemaran air laut seperti ini dapat diatasi dengan…
A. tidak membuang putung rokok di laut saat naik kapal
B. tidak melakukan pengeboran minyak di laut
C. melakukan proses bioremidiasi untuk menetralisir pencemaran laut
D. fitoremidiasi dengan tumbuhan untuk menyerap logam berat
Jawaban:
Pilih soal berdasarkan kelas
SD Kelas 1 SD Kelas 2 SD Kelas 3 SD Kelas 4 SD Kelas 5 SD Kelas 6 SMP Kelas 7 SMP Kelas 8 SMP Kelas 9 SMA Kelas 10 SMA Kelas 11 SMA Kelas 12Preview Soal Lainnya:
› Soal #56437 : Seni Budaya SMA Kelas 11Pernyataan yang berkaitan dengan drama sebagai karya seni pertunjukan adalah…
A. Tulisan berupa cerita yang menggambarkan sisi kehidupan manusia.
B. Tulisan yang menggambarkan segala kelebihan dan kekurangan manusia.
C. Segala keunggulan dan kelemahan manusia yang disampaikan melalui dialog
D. Sisi kehidupan manusia yang dimainkan tokoh cerita (pemeran) di atas pentas
E. Sisi kehidupan manusia yang dimainkan melalui dialog yang panjang dan padat
› Soal #99258 : PAS IPA Semester 2 Genap SD Kelas 4
contoh hewan yang mengalami metamorfis sempurna adalah …
A. belalang dan kupu – kupu
B. kecoa dan nyamuk
C. kupu – kupu dan nyamuk
D. kupu – kupu dan kecoa
Materi Latihan Soal Lainnya:
- PTS Bahasa Jawa Semester 2 Genap SD Kelas 4
- PTS IPS Tema 6 SD Kelas 6
- PTS IPS Tema 7 SD Kelas 6
- Bahasa Indonesia Tema 8 Subtema 2 SD Kelas 4
- Tema 6 Subtema 1 SD Kelas 1
- PAI MID Semester 2 Genap SD Kelas 4
- PTS Penjaskes PJOK Semester 2 Genap SD Kelas 3
- Perbandingan dan Aritmetika Sosial - Matematika SMP Kelas 7
- UTS Tema 5 SD Kelas 2
- PTS PAI Semester 2 Genap SD Kelas 6
